Segrup dengan Brasil, Timnas U-17 Pilih Fokus Lawan Zambia

CNN Indonesia
Minggu, 02 Nov 2025 19:12 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto memastikan timnya akan lebih dulu fokus melawan Zambia walau berada satu grup dengan Brasil di Piala Dunia U-17.
Nova Arianto ingin para pemain Timnas Indonesia U-17 fokus meladeni Zambia di laga perdana Piala Dunia U-17 2025. (Arsip PSSI)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto memastikan timnya akan lebih dulu fokus untuk melawan Zambia walau berada satu grup dengan Brasil di Piala Dunia U-17 2025.

Timnas U-17 tergabung di Grup H. Garuda Asia satu grup dengan Zambia, Brasil, dan Honduras.

Zambia akan jadi lawan perdana. Ini yang membuat Nova lebih dulu menetapkan fokus untuk pertandingan perdana yang akan berlangsung pada Selasa (4/11) nanti.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang pasti semua lawan kita di grup mempunyai kualitas yang baik dan beberapa sudah saya lihat melalui video, tetapi memang saya ingin pemain fokus ke satu pertandingan dulu melawan Zambia. Satu pertandingan itu menjadi poin penting kita untuk ke depannya melangkah lebih jauh," ujar Nova dalam sesi wawancara daring, Minggu (2/11).

"Saya selalu ingatkan ke pemain bagaimana kita di kualifikasi, di pertandingan pertama melawan Kuwait bisa menang akhirnya bisa mendapatkan apa yang kita inginkan untuk lolos ke Piala Asia, termasuk di Piala Asia bagaimana pertandingan pertama kita bisa menang lawan Korea Selatan. Sehingga itu yang membuat kita semakin percaya diri dan kita bisa lolos ke babak selanjutnya."

Nova punya harapan torehan serupa bisa dibuat Timnas Indonesia U-17 saat meladeni Zambia. Nova tak memungkiri punya harapan untuk bisa meraih hasil maksimal di pertandingan pertama nanti.

"Harapannya juga sama karena saya minta pemain tidak fokus dulu dengan Brasil maupun Honduras tetapi pemain bisa fokus dengan apa yang akan kita lakukan melawan Zambia," tuturnya.

"Sehingga kita lihat hasilnya dan semoga hasilnya bisa maksimal dan perjalanan selanjutnya kita lawan Brasil, lawan Honduras kita akan fokuskan."

[Gambas:Video CNN]

(jal)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER