Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025

CNN Indonesia
Minggu, 02 Nov 2025 23:51 WIB
Jonatan Christie raih gelar juara Hylo Open 2025 usai taklukkan wakil Denmark Magnus Johannesen pada Minggu (2/11) malam WIB.
Jonatan Christie saat beraksi dalam sebuah pertandingan. (AFP/BERTRAND GUAY)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil menjuarai Hylo Open 2025. Kepastian itu didapat setelah Jojo -sapaan akrabnya-mengalahkan wakil Denmark, Magnus Johannesen, dengan skor meyakinkan 21-14, 21-14 pada laga final Hylo Open 2025 yang digelar di Saarlandhalle, Saarbrücken, Jerman, Minggu (2/11) malam WIB.

Pertandingan berjalan menarik sejak awal gim pertama. Jojo sempat tertinggal di awal, namun mampu bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 4-4.

Setelah itu, permainan reli cepat dan penuh strategi membuat Jojo berbalik unggul 6-4.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Johannesen sempat memimpin 7-6, tetapi Jojo kembali memperlihatkan ketenangannya dan memimpin 8-7.

Salah satu momen krusial terjadi ketika Jojo harus menjatuhkan badan untuk mengembalikan pukulan lawan, menghasilkan serangan balik tajam yang membuatnya unggul 9-7.

Setelah interval, Jonatan semakin mendominasi dengan permainan agresif dan kontrol net yang apik. Ia unggul 13-10, kemudian memperlebar jarak menjadi 17-12 sebelum akhirnya menutup gim pertama dengan skor 21-14.

Memasuki gim kedua, Jojo langsung tancap gas. Ia merebut poin pertama dan melesat unggul 6-1 berkat variasi serangan serta smes tajam ke arah lawan.

Jojo kemudian berhasil memperlebar keunggulan menjadi 9-2. Jojo pun sukses menutup interval gim kedua dengan kedudukan 11-6.

Usai interval gim kedua, Jojo semakin percaya diri dan terus menampilkan penampilan yang terbaiknya hingga berhasil unggul 15-8. Smes keras Jojo kembali membawanya memperlebar keunggulan menjadi 16-10.

Permainan neting kemudian berhasil dimenangkan Jojo setelah Johannesen melakukan kesalahan. Jojo memimpin 17-10 dan kemudian 18-10.

Hingga akhirnya Jonatan berhasil memenangkan gim kedua dengan skor 21-14. Kemenangan ini membuat Jonatan Christie menjadi juara Hylo Open 2025.

[Gambas:Video CNN]

(rhr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER