Aksi Messi dalam Pesta Inter Miami

REUTERS/MLS on Apple | CNN Indonesia
Minggu, 09 Nov 2025 14:50 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Inter Miami berhasil melaju ke babak semifinal wilayah timur playoff MLS Cup untuk pertama kalinya dalam sejarah klub usai menang 4-0 atas Nashville SC pada Sabtu (8/11).

Dalam kemenangan itu, Lionel Messi mencetak dua gol dan satu assist untuk membantu kemenangan Inter Miami.

Gol pertama Messi dicetak pada menit ke-10 memanfaatkan umpan Tadeo Allende.

Kesalahan pertahanan Walker Zimmerman membantu Messi mencetak gol keduanya pada menit ke-39.

Messi pun memberikan satu assist untuk Tadeo Allende.