Tonton Live Streaming Final Campus League Futsal 2025 di Sini

CNN Indonesia
Rabu, 12 Nov 2025 12:12 WIB
Ilustrasi pertandingan Campus League Futsal 2025. (Dok. Campus League)
Jakarta, CNN Indonesia --

Live streaming final Campus League Futsal 2025 regional Yogyakarta hari ini bisa ditonton di CNNIndonesia.

Dua pertandingan final dan dua pertandingan perebutan peringkat ketiga Campus League Futsal Regional Yogyakarta akan berlangsung di GOR Ki Bagoes Hadikoesoemo, Rabu (12/11).

Hari ini pertandingan akan dibuka oleh laga perebutan peringkat ketiga kategori putri yang mempertemukan Universitas Tidar vs Universitas Gadjah Mada. Pertandingan ini akan digelar pada 13.30 WIB.

Tim putri Universitas Tidar gagal ke final usai kalah dari Universitas Negeri Yogyakarta dengan skor 0-9.

Sedangkan tim putri Universitas Gadjah mada gagal ke final usai takluk 1-3 dari Universitas Negeri Malang.

Setelah laga perebutan tempat ketiga putri, akan berlangsung laga perebutan peringkat ketiga kategori putra pada pukul 15.15 WIB.

Laga tersebut akan mempertemukan Universitas Islam Indonesia vs Universitas Ahmad Dahlan.

Universitas Islam Indonesia gagal ke final usai kalah 1-3 dari Universitas Negeri Yogyakarta. Sementara Universitas Ahmad Dahlan gagal ke final usai kalah 0-1 dari Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

Selanjutnya akan berlangsung partai puncak Campus League Futsal kategori putri yang akan berlangsung pada pukul 17.00 WIB.

Laga final Campus League Futsal kategori putri akan mempertemukan Universitas Negeri Yogyakarta vs Universitas Negeri Malang.

Sedangkan laga final putra akan berlangsung pada 18.45 WIB yang akan mempertemukan Universitas Negeri Yogyakarta vs Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

Keseruan laga perebutan peringkat tiga dan final Campus League Futsal 2025 bisa ditonton di sini:

Jadwal Final Campus League 2025 Regional Yogyakarta:

Kategori Putra

Perebutan Peringkat Tiga: 15.15 WIB Universitas Islam Indonesia vs Universitas Ahmad Dahlan

Final: 18.45 WIB Universitas Negeri Yogyakarta vs Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Kategori Putri

Perebutan Peringkat Tiga: 13.30 WIB Universitas Tidar vs Universitas Gadjah Mada

Final: 17.00 WIB Universitas Negeri Yogyakarta vs Universitas Negeri Malang

(rhr/rhr/nva)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK