Resmi: Klub MLS LAFC Perpanjang Kontrak Adrian Wibowo
Pemain Timnas Indonesia Adrian Wibowo resmi diperpanjang kontrak oleh Los Angeles FC (LAFC) selama satu tahun hingga 2026.
Kontrak Adrian Wibowo awalnya berakhir pada 31 Desember 2025 mendatang usai bergabung dengan tim pada 13 September 2024.
Namun jelang kontraknya berakhir, LAFC menggunakan klausul perpanjangan kontrak untuk Adrian Wibowo.
"LAFC mengumumkan perubahan susunan pemainnya untuk musim MLS 2026. Klub saat ini memiliki 21 pemain yang terikat kontrak untuk 2026 setelah klub menggunakan opsi perpanjangan kontrak untuk empat pemain dan menolak opsi perpanjangan kontrak lima pemain untuk tahun depan," tulis LAFC di situs resmi klub.
"Black & Gold telah menggunakan opsi kontrak untuk penyerang Adrian Wibowo, bek Kenny Nielsen dan Nkosi Tafari, dan penjaga gawang Thomas Hasal. Klub menolak opsi kontrak untuk penyerang Alexandru Baluta, gelandang Jailson, Ryan Raposo, dan Adam Saldaña, serta penjaga gawang David Ochoa, tulis LAFC.
David Ochoa dan Ryan Raposo memenuhi syarat untuk menjadi agen bebas MLS, sementara Baluta, Jailson, dan Saldana akan memenuhi syarat untuk proses pendaftaran ulang MLS.
"Klub masih dalam tahap negosiasi untuk mempertahankan Raposo. LAFC juga sedang dalam pembicaraan untuk mempertahankan mantan kiper pemenang Piala Dunia Hugo Lloris serta gelandang Mathieu Choiniere setelah masa pinjamannya dari Grasshopper Club Zürich dari Liga Super Swiss yang berakhir pada akhir tahun," tulis LAFC.
Daftar Pemain LAFC yang Terikat Kontrak hingga 2026:
Kiper: Thomas Hasal
Bek: Lorenzo Dellavalle, Ryan Hollingshead, Aaron Long, Kenny Nielsen, Sergi Palencia, Ryan Porteous, Eddie Segura, Artem Smolyakov, Nkosi Tafari
Tengah: Mark Delgado, Igor Jesus, Jude Terry, Timothy Tillman, Yaw Yeboah
Depan: Denis Bouanga, Jeremy Ebobisse, Son Heung-Min, David Martínez, Nathan Ordaz, Adrian Wibowo
(rhr/rhr/nva)