Hasil Liga Italia: Conte Kartu Merah, Napoli Tahan Imbang Inter

CNN Indonesia
Senin, 12 Jan 2026 04:47 WIB
Napoli berhasil menahan imbang tuan rumah Inter Milan dalam laga Liga Italia. Antonio Conte mengamuk dan terkena kartu merah di laga ini.
Scott McTominay mencetak dua gol ke gawang Inter Milan. (REUTERS/Alessandro Garofalo)
Jakarta, CNN Indonesia --

Napoli berhasil menahan imbang tuan rumah Inter Milan dengan skor 2-2 dalam laga Liga Italia di Giuseppe Meazza, Senin (12/1) dini hari WIB. Antonio Conte mengamuk dan terkena kartu merah di laga ini.

Inter berhasil unggul cepat ketika laga baru berjalan enam menit. Gol Inter dicetak oleh Federico Dimarco.

Gol ini terjadi lewat kejelian Dimarco membaca ruang dan berlari kencang ketika Marcus Thuram menguasai bola di depan kotak penalti Napoli. Thuram lalu menyodorkan bola pada Dimarco yang tak terkawal dan berlari menembus kotak penalti.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski ruang tembak yang ada cukup sempit, Dimarco bisa melepaskan tembakan ke arah tiang jauh. Inter pun unggul 1-0.

Napoli lalu menyamakan skor lewat Scott McTominay di menit ke-26. McTominay mencetak gol setelah meneruskan umpan silang mendatar yang dilepaskan oleh Eljif Elmas.

Setelah imbang di babak pertama, Inter dan Napoli kembali menyajikan laga sengit sejak awal babak kedua. Inter lalu kembali memimpin 2-1 lewat Hakan Calhanoglu.

Calhanoglu mencetak gol melalui eksekusi penalti. Ia berhasil mengecoh kiper Napoli Vanja Milinkovic-Savic dengan mengarahkan tembakan ke kanan.

Sebelum gol ini tercipta, pelatih Napoli Antonio Conte terkena kartu merah karena melakukan protes keras atas penalti yang didapat oleh Inter. Penalti diputuskan oleh wasit Daniele Doveri setelah insiden benturan ringan antara Henrikh Mkhitaryan dan Amir Rrahmani dalam situasi 50-50 untuk memperebutkan bola.

Dalam situasi sulit tersebut, McTominay bisa mencetak gol kedua di menit ke-81. McTominay memaksimalkan usaha Noa Lang yang mengirim bola sesaat sebelum meninggalkan lapangan.

McTominay langsung melepaskan tembakan keras dari jarak dekat yang tidak bisa dibendung Yann Sommer. Skor berubah jadi 2-2.

Kedua tim berusaha menekan di sisa waktu yang ada. Namun skor 2-2 bertahan hingga laga usai.

(ptr)