Herdman Buka Peluang Rekrut Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia

CNN Indonesia
Selasa, 13 Jan 2026 14:15 WIB
John Herdman buka peluang merekrut pemain naturalisasi baru untuk Timnas Indonesia. (CNN Indonesia/ Adi Ibrahim)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, membuka peluang merekrut pemain naturalisasi baru.

Setelah deretan pemain naturalisasi mewarnai susunan skuad Garuda sejak 2022, Herdman melontarkan kans mendatangkan pemain-pemain baru dari Eropa.

Herdman menyuarakan soal pemain lain di luar dari pilar-pilar yang sudah punya caps.

"Pada akhir Januari atau awal Februari, saya akan pergi ke Eropa untuk melihat lingkungan latihan mereka [pemain-pemain Timnas Indonesia], mendengarkan mereka secara langsung, dan juga mencari pemain lain yang mungkin siap untuk bergabung," kata Herdman.

Pencarian pemain baru tidak hanya akan dilakukan Herdman, tetapi juga orang-orang di PSSI demi tujuan mengangkat level Timnas Indonesia.

"Jadi, saya akan menghabiskan waktu saya bersama yang lainnya di PSSI untuk bekerja dengan sungguh-sungguh mencari pemain-pemain terbaik dan meyakinkan mereka untuk menjadi bagian dari perjalanan ini, yang akan menjadi salah satu kisah terbesar dalam sepak bola dunia," jelas Herdman.

Pelatih yang curriculum vitae-nya penuh dengan keikutsertaan di Piala Dunia, baik wanita dan pria, optimistis dengan daya saing Timnas Indonesia di ajang kontinental.

"Untuk AFC [Piala Asia 2027], kami bisa kompetitif dengan talenta yang kami punya. Kami punya kesempatan untuk menggedor level kami. Kami harus siap karena tim ini sangat bertalenta," kata Herdman.

(ikw/nva)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK