Viral Pemain Liverpool Cody Gakpo Nyeker Sebelah
Pemain Liverpool Cody Gakpo menjadi sorotan berkat aksi lucunya bermain dengan sepatu sebelah yang viral di sosial media baru-baru ini.
Aksi ini terjadi pada laga Piala FA melawan Barnsley pada Selasa (13/1) dini hari WIB itu. Gakpo sempat bermain dengan hanya satu sepatu saat serangan berlangsung.
Kejadian lucu itu bermula ketika sepatu kanan Gakpo terlepas di tengah lapangan saat Liverpool melancarkan serangan balik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alih-alih berhenti dan memperbaiki sepatu, striker asal Belanda itu terus berlari ke depan sambil membawa sepatu tersebut di tangannya, demi melancarkan serangan Liverpool.
Dalam video yang kemudian viral, terlihat Gakpo berlari puluhan meter dengan satu sepatu, kemudian menerima umpan dan bahkan sempat menggiring bola tanpa sepatu.
Kejadian ini langsung menjadi bahan perbincangan warganet dan penggemar sepak bola di platform sosial.
"Tidak ada yang bisa menghentikan Cody Gakpo bahkan saat kehilangan sepatu," tulisan seorang netizen.
"Tidak heran kalau pelatih selalu memainkannya di setiap pertandingan," kata netizen lainnya.
"Wow, momen langka di sepak bola," ucap netizen lainnya.
Gakpo sendiri tidak berhasil mencetak gol dalam pertandingan itu, namun Liverpool tetap menang 4-1 atas Barnsley, melanjutkan perjalanan mereka di Piala FA.
(ade/ade/rhr)