5 Fakta Jelang Jonatan Christie vs Lin Chun Yi di Final India Open

CNN Indonesia
Minggu, 18 Jan 2026 08:30 WIB
Jonatan Christie akan menghadapi Lin Chun Yi di final India Open 2026. Berikut fakta menarik jelang duel tersebut.
Jonatan Christie akan menghadapi Lin Chun Yi di babak final India Open. (Arsip PBSI)
Jakarta, CNN Indonesia --

Jonatan Christie akan menghadapi Lin Chun Yi di final India Open 2026. Berikut fakta menarik jelang duel tersebut.

Jonatan punya peluang emas untuk merebut gelar pertama di tahun 2026. Di babak final, ia harus mengalahkan Lin Chun Yi.

Berikut fakta menarik jelang duel Jonatan vs Lin Chun Yi di final India Open:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


1. Jonatan Christie unggul 3-1 atas Lin Chun Yi dalam rekor pertemuan. Jonatan memenangkan tiga duel awal namun kemudian kalah di pertemuan terakhir di China Masters.

2. Jonatan pernah tiga kali kehilangan gim dnegan skor satu digit saat menghadapi Lin Chun Yi. Rinciannya, 7-21, 9-21, dan 5-21.

3. Dalam perjalanan menuju babak final, Lin Chun Yi harus dua kali bermain lewat rubber game. Momen tersebut terjadi ketika Lin Chun Yi menang atas Lakshya Sen (India) dan Victor Lai (Kanada).

4. Sedangkan Jonatan masuk ke babak final tanpa kehilangan satu gim pun. Ia bahkan hanya satu kali menghadapi setting yaitu saat menang 22-20 di gim kedua atas Loh Kean Yew.

5. Lin Chun Yi tidak berstatus sebagai pemain unggulan namun ia melangkah ke babak final tanpa bertemu satu pun pemain unggulan. Jonatan yang berstatus unggulan keenam justru harus dua kali duel lawan pemain unggulan lainnya yaitu Christo Popov (unggulan 5) dan Loh Kean Yew (unggulan 8).

[Gambas:Video CNN]

(ptr)