Kim Sang Sik Usai Vietnam Bungkam UEA: Kuncinya Kebugaran Fisik

CNN Indonesia
Minggu, 18 Jan 2026 11:00 WIB
Pelatih Vietnam, Kim Sang Sik membeberkan kunci kemenangan timnya atas Uni Emirat Arab pada babak perempat final Piala Asia U-23 2026.
Kim Sang SIk membeberkan kunci kemenangan Vietnam U-23 atas Uni Emirat Arab di Piala Asia U-23 2026. (Dok. VFF)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Vietnam, Kim Sang Sik membeberkan kunci kemenangan timnya atas Uni Emirat Arab pada babak perempat final Piala Asia U-23 2026.

Vietnam menang dramatis 3-2 atas UEA lewat babak perpanjangan waktu di Stadion Prince Abdullah al-Faisal, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (16/1).

"Saya sangat bangga dengan penampilan mereka selama 120 menit. Dari pertandingan hari ini, saya percaya bahwa sepak bola Vietnam memiliki standar yang tinggi," ujarnya seperti dikutip dari laman resmi AFC.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya meminta para pemain untuk lebih bersemangat di babak tambahan karena saya merasa kami lebih bugar daripada pemain UEA dan saya bersyukur para pemain melakukan hal itu," katanya melanjutkan.

Pelatih asal Korea Selatan itu juga menegaskan kemenangan atas UEA menunjukan bahwa Vietnam memiliki kemampuan bersaing di tingkat Asia.

"Pertandingan hari ini sekali lagi menegaskan bahwa tim nasional Vietnam sepenuhnya mampu bersaing di tingkat Asia. Saya sangat senang dengan penampilan para pemain dan benar-benar bangga kepada mereka," katanya.

Kemenangan atas UEA mengantarkan Vietnam ke babak semifinal. The Golden Stars akan menghadapi China pada 20 Januari mendatang.

Di babak semifinal Piala Asia U-23 lainnya akan mempertemukan Jepang melawan Korsel. Ini jadi pertemuan antara dua kekuatan besar di sepak bola Asia.

[Gambas:Video CNN]

(jal/ptr)