Scholes Merasa Ikut Berjasa Usai Lisandro Martinez Kantongi Haaland
Legenda Manchester United, Paul Scholes merasa layak dapat pujian setelah Lisandro Martinez tampil solid saat mengalahkan Manchester City 2-0 pada pekan ke-21 Liga Inggris, akhir pekan lalu.
Martinez yang berduet dengan Harry Maguire di jantung pertahanan MU berhasil mematikan bomber Manchester City, Erling Haaland. Striker asal Norwegia itu tak mampu menebar ancaman ke gawang The Red Devils.
"Jadi sekarang kita akan datang ke sini dan mengatakan brilian, tapi itulah yang diharapkan dari pemain Manchester United dalam pertandingan derby," ujar Scholes dalam podcast The Good, The Bad, and The Football dikutip dari Independent.
"[Kritik] itu memicu semangat orang. Saya pikir kita harus mengambil sedikit pujian atas penampilan Martinez di hari Sabtu," katanya melanjutkan.
Terlepas dari performa bagus Martinez, Scholes masih tetap meragukan kapasitas bek tengah asal Argentina itu. Scholes ragu MU bisa bersaing di jalur juara dengan pemain seperti Martinez.
"Pendapat saya belum berubah. Saya masih tidak yakin Anda bisa memenangkan liga bersamanya. Apa yang dia lakukan pada hari Sabtu brilian, tetapi Anda harus melakukannya dalam jangka waktu tertentu," ucapnya.
Sebelumnya Martinez merespons ejekan Scholes dan mantan pemain MU lainnya, Nicky Butt usai kemenangan atas sang rival sekota, Man City. Ia mengatakan bahwa tidak bisa mengendalikan pendapat orang terkait dirinya.
"Anda tahu orang selalu bisa melakukan apa pun yang mereka inginkan dan itu sesuatu yang tak bisa saya kendalikan," ucapnya.
"Yang bisa saya lakukan hanyalah membuktikannya di lapangan. Dan, saya rasa hari ini saya berhasil menunjukkannya dan kita tidak perlu memikirkan apa yang dikatakan orang-orang."
(jal/nva)