Trofi Piala Dunia Berkunjung ke Jakarta
Trofi Piala Dunia berkunjung ke Jakarta dalam rangkaian acara FIFA World Cup Trophy Tour, Kamis (22/1).
Jakarta jadi satu dari lebih dari 75 lokasi yang disinggahi oleh trofi Piala Dunia. Untuk Indonesia, trofi Piala Dunia yang asli dipamerkan selama sehari pada Kamis (22/1).
Perwakilan Coca Cola selaku sponsor acara, Selman Careaga, menilai masyarakat sepak bola Indonesia selalu punya antusiasme dan energi yang besar terkait sepak bola.
"Kami bisa merasakan energi dari bangsa, kami bisa melihat bahwa sepak bola memang menjadi hasrat dari masyarakat Indonesia."
"Mulai dari adanya tarkam (antarkampung) hingga besarnya dukungan terhadap tim nasional, ini adalah bukti hasrat mereka yang tidak bisa kita pungkiri," ucap Selman yang merupakan Presiden ASEAN and South Pacific The Coca Cola Company.
Trofi Piala Dunia alias FIFA World Cup Trophy mulai diperebutkan sejak Piala Dunia edisi 1974 hingga saat ini. Sebelumnya, Piala Dunia memperebutkan trofi Jules Rimet.
Trofi Jules Rimet sudah abadi menjadi milik Brasil. Hal itu terjadi setelah Brasil jadi juara Piala Dunia tiga kali. Brasil melakukan hal tersebut pada 1958, 1962, dan 1970.
Tur trofi Piala Dunia ini merupakan rangkaian dari persiapan gelaran Piala Dunia 2026. Piala Dunia 2026 direncanakan digelar di Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko pada 11 Juni hingga 19 Juli mendatang.
(ptr/ptr/jun)