Jadwal 6 Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters: Alwi Beraksi

CNN Indonesia
Sabtu, 24 Jan 2026 05:50 WIB
Alwi Farhan bakal beraksi di semifinal Indonesia Masters 2026, melawan Chi Yu Jen. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana putra)
Jakarta, CNN Indonesia --

Sebanyak enam wakil Indonesia bakal tampil di babak semifinal Indonesia Masters 2026, Sabtu (24/1). Berikut jadwal wakil Indonesia di semifinal Indonesia Masters 2026.

Babak semifinal Indonesia Masters 2026 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, akan dimulai pada pukul 12:00 WIB.

Keenam wakil Indonesia yang akan beraksi di semifinal Indonesia Masters 2026 adalah: Alwi Farhan, Jafar Hidayatullah/Felisha AN Pasaribu, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum, Lanny Tria Mayasari/Apriyai Rahayu, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, dan Raymon Indra/Nikolaus Joaquin.

Pada semifinal nanti, Alwi Farhan yang menjadi unggulan delapan turnamen ini akan melawan wakil Taiwan, Chi Yu Jen dalam pertandingan keenmat di Court 1.

Selanjutnya ada pasangan Jafar/Felisha yang berhadapan dengan ganda Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje dalam laga kelima di Court 1.

Unggulan ketujuh, Rachel/Febi, bakal bentrok dengan ganda putri Jepang, Arisa Igarashi/Miyu Takahashi dalam pertandingan ketujuh di Court 1.

Tantangan berat bakal dihadapi Lanny/Apriyani yang menantang unggulan pertama asal Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan pada partai ketujuh di Lapangan 1.

Terakhir ada duel sesama wakil Indonesia, Sabar/Reza vs Raymond/Nikolaus dalam pertandingan kedua di Court 2. Laga ini memastikan Indonesia memiliki satu wakil di final Indonesia Masters 2026.

Jadwal 6 Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters 2026:

Alwi Farhan vs Chi Yu Jen

Jafar Hidayatullah/Felisha AN Pasaribu vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje

Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum vs Arisa Igarashi/Miyu Takahashi

Lanny Tria Mayasari/Apriyai Rahayu vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Raymond Indra/Nikolaus Joaquin

(sry/sry)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK