Ferrari Rilis Mobil Baru SF-26 untuk F1 2026
Ferrari resmi memperkenalkan SF-26, mobil terbaru untuk musim Formula 1 2026, pada Jumat (23/1).
Dua pembalap Ferrari, Lewis Hamilton dan Charles Leclerc, turut hadir dalam peluncuran mobil anyar tersebut.
SF-26 menjadi mobil ke-72 hasil garapan Ferrari yang dirancang mengikuti regulasi terbaru Formula 1.
Regulasi anyar ini menitikberatkan pada bobot mobil yang lebih ringan, konsep aerodinamika baru, serta penggunaan mesin generasi terbaru.
Ferrari dijadwalkan menjalani uji coba pramusim tertutup sebelum seri pembuka Formula 1 musim 2026 di Melbourne, Australia, pada 8 Maret.