Ramai Suporter, Raymond/Joaquin Butuh 20 Menit untuk Jalan 200 Meter

CNN Indonesia
Minggu, 25 Jan 2026 01:15 WIB
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin jadi idola baru fans bulutangkis Indonesia. Mereka bahkan butuh waktu sekitar 20 menit untuk menempuh jarak sekitar 200 meter.
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin jadi idola baru suporter Indonesia. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana putra)
Jakarta, CNN Indonesia --

Raymond Indra/Nikolaus Joaquin jadi idola baru suporter bulutangkis Indonesia. Mereka bahkan butuh waktu sekitar 20 menit untuk menempuh jarak sekitar 200 meter.

Deretan suporter sudah berbaris rapi di pagar tempat atlet melintas dari ruang konferensi pers menuju area pemain. Jarak antara kedua tempat itu hanya sekitar 200 meter.

Mereka semua menanti Raymond dan Joaquin kembali ke area pemain. Setelah Raymond dan Joaquin keluar dari ruang konferensi pers, suporter langsung berteriak memanggil nama mereka. Raymond dan Joaquin menghampiri dan melayani permintaan para penggemar satu per satu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

CNNIndonesia.com sempat melintasi tempat tersebut untuk pergi ke ruang mixed zone untuk wawancara Apriyani Rahayu/Lanny Tria Mayasari dan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan yang baru saja menyelesaikan pertandingan. Sekitar lima menit berada di sana lalu kembali ruang konferensi pers, Raymond dan Joaquin belum beranjak jauh dari titik awal mereka melayani permintaan penggemar.

Para penggemar memadati pagar dan mengantre untuk mendapatkan foto bersama atau tanda tangan. Meski terbilang ramai, suasana terbilang tertib. Raymond dan Joaquin dengan ramah dan sabar melayani satu per satu permintaan penggemar. Mulai dari tanda tangan di kaos hingga berfoto bersama.

Sekitar 15 menit kemudian, Raymond dan Joaquin masih belum juga menuntaskan antrean. Para penggemar masih setia menunggu di sepanjang pagar untuk dilintasi Raymond dan Joaquin.

Raymond/Joaquin jadi bintang baru di dunia badminton Indonesia. Setelah banyak bertualang di turnamen level bawah, Raymond/Joaquin bisa juara di Australia Open tahun lalu. Gelar itu yang membuat nama Raymond/Joaquin mulai jadi sorotan.

Setelah peringkat Raymond/Joaquin terus meroket, keberhasilan Raymond/Joaquin lolos ke final Indonesia Masters membuat nama mereka makin dikenal luas di kalangan penggemar badminton.

Di final Indonesia Masters, Raymond/Joaquin bakal bertemu ganda Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/ptr/jun)