Jika Maarten Paes Resmi ke Ajax, Indonesia Sisakan 1 Pemain di MLS
Jika Maarten Paes resmi meninggalkan FC Dallas demi gabung Ajax Amsterdam, siapa pemain Indonesia yang tersisa di Major League Soccer (MLS)?
Ajax dilaporkan telah mencapai kesepakatan merekrut Paes dari klub Major League Soccer (MLS) FC Dallas. Paes masih akan menjalani tes medis sebelum gabung ke salah satu raksasa liga Belanda tersebut.
Jika Paes resmi 'pulang kampung' ke Liga Belanda, masih ada satu pemain Indonesia yang bermain di Major League Soccer. Adalah Adrian Wibowo yang akan menjadi penerus Paes di MLS.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Adrian resmi memperpanjang kontrak dengan Los Angeles FC (LAFC) selama satu tahun atau hingga 2026. Sebelumnya kontrak winger 20 tahun itu akan berakhir pada 31 Desember 2025.
Namun jelang kontraknya berakhir, LAFC menggunakan klausul perpanjangan kontrak untuk Adrian Wibowo. Talenta muda Indonesia itu tercatat dua kali tampil di MLS.
Debut Adrian Wibowo di MLS terjadi saat LAFC melawan Kansas City pada Maret 2025. Kala itu Adrian mendapat kesempatan tampil 15 menit di laga yang berujung kemenangan LAFC 2-1.
Sebulan kemudian, Adrian mendapat kesempatan kedua main di MLS saat hadapi JC Earthquakes. Kali ini ia cuma mendapat kepercayaan tampil selama semenit di mana LFC kembali keluar sebagai pemenang.
Sejak saat itu, Adrian lebih sering dimainkan di tim muda LAFC dengan koleksi empat gol dan dua assist. Kendati demikian, Adrian beberapa kali kembali masuk skuad utama di MLS namun hanya duduk manis di bangku cadangan.
Kini, Adrian tengah berjuang untuk mendapat kepercayaan lebih banyak di musim 2026. Kesempatan untuk bermain di MLS pun terbuka lebar setelah kontraknya diperpanjang hingga 31 Desember 2026.
(jun/jun/rhr)