TRACtoGo, Solusi Cerdas Rental Mobil Buat Pergi ke Lokasi Konser Musik

TRAC | CNN Indonesia
Rabu, 23 Agu 2023 13:11 WIB
Lewat aplikasi TRACtoGo, TRAC memudahkan layanan rental mobil bagi penggunanya sesuai kebutuhan seperti untuk pergi menonton konser musik.
(Foto: Arsip TRAC).
Jakarta, CNN Indonesia --

Menonton pertunjukan atau konser musik secara langsung merupakan pengalaman tak terlupakan. Sebab konser musik menjadi momen berkumpulnya para penggemar musik untuk menikmati penampilan langsung dari penyanyi, band, atau musisi favorit mereka.

Belum lagi semua elemen, mulai dari musik yang memukau hingga energi yang menggebu-gebu dari penonton, menciptakan atmosfer yang luar biasa.

Belakangan, banyaknya konser musik membuat para penggemar berebut tiket yang dijual secara online atau yang kerap disebut sebagai 'war ticket'. Sebut saja 'war ticket' konser Cold Play yang beberapa waktu lalu viral di media sosial.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah mendapat tiket, hal selanjutnya yang perlu dipikirkan adalah transportasi untuk pergi ke lokasi konser. Sebab tak dipungkiri saat hari H konser berlangsung, moda transportasi umum kemungkinan akan sangat penuh. Menggunakan layanan taksi online juga kerap terkendala karena faktor sinyal lantaran banyaknya orang yang juga memesan.

Karena itu, layanan rental mobil bisa menjadi solusi untuk menghadiri konser musik. Apalagi jika menonton konser bersama teman-teman, maka menyewa mobil menjadi jawaban yang lebih masuk akal untuk memudahkan saat pergi maupun pulang.

Namun begitu, sebelum rental mobil, tentunya perlu untuk memilih penyedia jasa rental mobil yang aman dan terpercaya. Selain agar kendaraan yang dirental akan lebih prima, memilih jasa rental mobil yang terpercaya juga akan menjadikan nonton konser semakin menyenangkan. Salah satu penyedia jasa rental mobil yang bisa dipercaya, yakni TRAC.

TRAC merupakan perusahaan penyewaan kendaraan terbesar di Indonesia yang berdiri di bawah bendera Astra. TRAC sudah lebih dari 30 tahun menawarkan penyewaan unit kendaraan baik kepada perusahaan (jangka panjang), individual (jangka pendek), layanan sewa bus, penyewaan motor, hingga layanan pengemudi yang profesional.

Seiring perkembangan zaman, TRAC kini juga telah hadir lewat aplikasi TRACtoGo untuk memberikan kemudahan serta kenyamanan dalam merental mobil. Aplikasi TRACtoGo yang dikembangkan TRAC ini dapat diunduh di Google Playstore maupun AppStore.

Selain menawarkan banyak kemudahan, TRACtoGo memberikan pengalaman terbaik dengan harga spesial bagi pelanggan melalui diskon dan promo.

Melalui layanan ini, para penikmat musik tidak perlu khawatir untuk pergi ke tempat konser maupun pulang setelah menonton. Berbagai jenis mobil berkualitas tinggi dapat dirental sesuai dengan kebutuhan preferensi, sehingga menawarkan pengalaman yang nyaman dan aman.

Salah satu keuntungan utama dari menggunakan layanan rental mobil di TRACtoGo adalah fleksibilitas dan kenyamanannya. Pengguna dapat memilih mobil yang sesuai dengan jumlah anggota rombongan serta kebutuhan perjalanan. Selain itu, pengguna juga bisa bebas menentukan jadwal dan perjalanan sesuai keinginan.


Keunggulan lainnya, semua armada yang dirental di TRACtoGo dipastikan dalam kondisi prima dan dilengkapi dengan fasilitas yang memadai untuk menjamin kenyamanan selama perjalanan. Pun dengan sopir yang berpengalaman dan profesional yang siap mengantar pengguna dengan aman dan tepat waktu sehingga bebas khawatir selama perjalanan.

Dalam hal pelayanan, TRACtoGo juga mengutamakan keamanan dalam setiap perjalanan. Armada yang dirental dilengkapi dengan fitur keamanan modern yang dapat melindungi penumpang dari potensi risiko atau kecelakaan. Selain itu, TRAC juga telah mengimplementasikan protokol kebersihan yang ketat untuk menjaga kesehatan penumpang maupun staf.

Berikut sejumlah keunggulan TRACtoGo yang bisa menjadi jawaban untuk pergi menonton konser musik:

1. Akses Mudah dan Jaringan Luas

Reservasi mudah dan aman cukup melalui aplikasi dan website untuk kebutuhan transportasi di berbagai kota. Didukung juga oleh jaringan layanan yang tersebar pada lebih dari 18 kota di Indonesia, serta siap melayani kebutuhan transportasi domestik.

2. Jaminan Proteksi dan Layanan Prima

Demi ketenangan dan rasa aman selama perjalanan, TRACtoGo memberi perlindungan dengan proteksi asuransi dan jaminan kondisi armada prima serta telah mengimplementasikan protokol kesehatan. Pengemudi pun terlatih secara profesional dan memiliki izin resmi sesuai jenis kendaraan yang dikendarai.

3. Andal dengan Teknologi Teruji

Sistem TRACtoGo terhubung dengan TRAC Fleet Management Solution, sehingga mampu memastikan keselamatan dan kenyamanan perjalanan secara akurat setiap saat. Teknologi ini juga membantu dalam merespon kondisi darurat dengan cepat.

4. Layanan Pelanggan 24/7

TRAC siap membantu pelanggan setiap hari selama 24 jam. Pengguna dapat menghubungi Customer Assistance Center melalui telepon di nomor 1500-009 atau melalui aplikasi WhatsApp di nomor (+62)811-1177-087 untuk pusat bantuan dan informasi, serta juga dapat memberikan feedback melalui email di [email protected].

(osc)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER