Aletra Mobil Nusantara resmi meluncurkan produk pertamanya, L8 EV, dalam perhelatan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di Tangerang, Jumat (22/11). MPV listrik tujuh penumpang ini tersedia dua varian, L8 dan L8s, yang dibanderol mulai Rp415 juta OTR Jakarta.
CEO perusahaan, Andre Jodjana, mengatakan kehadiran Aletra berkat adanya kolaborasi dengan Livan Auto, bagian dari Geely Group. Produk yang dijual pun sudah dimodifikasi sedemikian rupa agar sesuai dengan kebutuhan Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aletra dimulai dengan keinginan chairman untuk memberikan mobil listrik sesuai dengan kebutuhan Indonesia. Maka terjadilah kolaborasi Aletra dengan Livan Auto, di mana Livan Auto itu member dari Geely Auto Group," kata dia di hari pembukaan GJAW 2024.
"Berkat hasil kerja keras bersama, kami menciptakan mobil keluarga yang sudah disesuaikan dengan kondisi Indonesia, yang kami sebut Aletra L8," ujar dia lagi.
Technical Director Aletra Djoko Purwanto menjelaskan L8 menggunakan basis yang sama dengan Geely Jiaji & Livan Maple 80V yang sudah matang teknologi dan kualitasnya serta sudah diproduksi ribuan unit dengan jarak tempuh panjang oleh konsumen.
"Tapi kami tidak hanya re-branding, kami melakukan beberapa penyesuaian major untuk menyesuaikan kebutuhan konsumen di Indonesia, biar seperti Indonesia banget, gitu," lanjutnya.
Djoko juga membeberkan beberapa perubahan yang diterapkan oleh Aletra Mobil Nusantara, meliputi perubahan setir dari kiri menjadi kanan, dimensi diperbesar 106 mm, penambahan jumlah kursi dari 5 ke 7, pemasangan AC double-blower dengan dua kompresor dan penambahan fitur setir teleskopik.
Selain itu L8 di Indonesia hadir dengan console dashboard yang dilengkapi fitur wireless charging 50 watt, perbesaran LED dari 10 inci menjadi 12,4 inci, velg diperbesar menjadi 18 inci, dan penggunaan ban Hankook khusus mobil listrik serta penambahan fitur ambient light 72 warna dan panoramic sunroof.
![]() |
Produsen kendaraan listrik asal China ini juga berkomitmen memberikan layanan suku cadang dan purna jual yang terjamin.
Salah satu caranya mendirikan dealer 3S (Sales, Service, Spare Parts) di beberapa lokasi strategis, yaitu di Alam Sutera, Pluit, Puri Indah, Kemang, Sunter, dan Bekasi. Sementara proses perakitan akan dilakukan di PT Handal Motor Indonesia di Cikampek.
L8 bakal bersaing dengan MPV listrik tujuh penumpang BYD M6 yang dijual mulai Rp379 juta sampai Rp429 juta.
Harga Selama periode GJAW 2024 (22 November - 1 Desember)
Aletra L8 EV tanpa charger: Rp415 juta
Aletra L8 EV termasuk charger Rp425 juta
Aletra L8s EV tanpa charger Rp448 juta
Aletra L8s EV termasuk charger Rp458 juta
Harga Normal
Aletra L8 EV tanpa charger: Rp435 juta
Aletra L8 EV termasuk charger Rp445 juta
Aletra L8s EV tanpa charger Rp478 juta
Aletra L8s EV termasuk charger Rp488 juta