Sasar Level Bawah Indonesia, Audi Turunkan Kubikasi Mesin

Rayhand Purnama | CNN Indonesia
Rabu, 03 Mei 2017 09:20 WIB
Keluar dari jalurnya, di semester dua nanti Audi akan meluncurkan mobil dengan kapasitas mesin 1.200 cc dengan harga di bawah Rp500 juta..
Audi tengah mempersiapkan mobil kelas bawah untuk pasar di Indonesia. ( REUTERS/Michael Dalder)
Jakarta, CNN Indonesia -- Melalui Garuda Mataram Motor (GMM), produsen otomotif Audi akan meluncurkan dua produk terbarunya di tahun ini selain All New Audi A5 Coupe yang sudah terlebih dulu dikenalkan pada ajang Indonesi International Motor Show (IIMS) 2017.

Sales Supervisor GMM Agung Apriyanto, mengatakan peluncuran dua produknya paling tidak akan dilangsungkan pada semester kedua, atau paling tidak dipenghujung 2017.

Berbeda dari jajaran armada Audi yang sudah lebih dulu mengaspal di tanah air, smester kedua nanti keluaran Audi dibekali oleh mesin berkubikasi kecil. Salah satunya ialah, Audi A3 Sport Back.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Salah satu rencana kami,  yang akan kami launching adalah A3 Sport Back bermesin 1.200 cc. Ini adalah generasi penerus," kata Agung di JI Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (2/5).

Menurutnya, walau bermodal mesin lebih kecil, mobil terbaru itu tentu sudah dilengkapi dengan berbagai fitur terkini. Namun, mengenai detail dari kendaraan tersebut, Agung enggan menjelaskan.

"Nanti akan kami update lagi saat unitnya meluncur ya," kata dia.

Tidak hanya A3, di semester kedua, jajaran mobil Audi lain, yakni Audi Q5 juga turut meluncur mengganti model sebelumnya. "Ini adalah generasi penerus, dari tipe sebelumnya. Ini new model," kata Agung.

Level Bawah

Sementara, Marketing dan Publik Relasi Manager GMM Heri Niverino, menuturkan bahwa memang membekali mesin kecil kepada armada terbaru Audi lantaran lebih kepada pertimbangan harga. Seperti halnya Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBm).

"Jadi ini lebih ke pertimbangan harga ya," ujarnya.

Ia berujar, pada dasarnya produk terbaru nanti dapat masuk sebagai jajaran kendaraam milik Audi di segmen terendah, atau entry level. Soal harga pasti, ia belum berani menyebutkan, namun diperkirakan untuk A3 harganya berkisar di bawah Rp500 juta.

"Jadi saat sudah ada harganya biar nanti kami kasih tau lagi," kata dia.

Lebih lanjut, Agung menambahkan, meski berkubikasi lebih kecil atau setara dengan kendaraan low multi purpose vehicle (LMPV), tapi sudah disesuaikan dengan kontur jalanan Ibukota. Ia yakin, mobil pabrikan asal Jerman itu dapat berakselerasi secara maksimal.

"Jadi bahwa terkait dengan mesin kecil spek tapi akselerasi udah cukup. Kalo jaman dulu akselerasi dengan cc besar, sekarang cc kecil udah bisa," kata Agung. (pit)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER