Jakarta, CNN Indonesia -- Bikers Brotherhood 1% MC (BB1%MC) mampu bertahan sampai usia 31 tahun. Usia yang cukup 'tua' untuk sebuah
komunitas roda dua di Indonesia.
Untuk menyemarakkan di usia yang tidak muda lagi, BB1%M menggelar acara ulang tahunnya di Eks Bandara Kemayoran, Jakarta pada 21-22 September 2019.
Acara yang dikemas dengan tema "Evolution, Still Kickin And Rock N Roll" dihadiri sekitar 10.000 tamu. Ratusan komunitas berbagai jenis motor terus mengalir berdatangan selama dua hari untuk menyampaikan selamat
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dirancang dalam sebuah konsep acara yang memadukan elemen kultur budaya motor dengan
art cultural performance serta para penggiat kreatif lainnya, menjadikan Evolution muncul sebagai warna baru sebuah acara motor di ibu kota.
 Bikers Brotherhood 1% MC (BB1%MC) menginjak usia ke-31 tahun. Foto: Dok. Bikers Brotherhood) |
"Tidak ada lagi tembok pemisah di antara para bikers mulai pengguna
moge hingga motor-motor berkapasitas mesin kecil termasuk skuter," kata ketua penyelenggara Sam Gesser dalam keterangan resmi, Jumat (27/9).
Acara diawali dengan kedatangan ketua BB1%MC Pegi Diar menggunakan helikopter dilanjutkan dengan upacara penyambutan adat khas Betawi serta upacara bendera.
Atraksi terjun payung yang mendarat di area
event juga menjadikan tontonan khas termasuk buat masyarakat sekitar. Bukan itu saja, aksi akrobatik Hell's Driver ISHD juga ikut menyedot perhatian pengunjung saat
riders dengan satu motor H-D klasik dinaiki beberapa orang.
Bukan sekadar pesta bikers, namun BB1%MC juga tidak lupa mengundang para legiun veteran dari LVRI untuk berbaur dengan pengunjung Evolution.
 Atraksi terjun payung yang mendarat di area acara. (Foto: Dok. Bikers Brotherhood) |
"Perjalanan 31 tahun BB1%MC Indonesia bukan sebuah perjalanan drama. Ini tentang jalan hidup, pilihan, jatidiri dan bagaimana sang manusia menjaga harga diri dan kehormatan," ucap Sam.
"Saling menghargai, saling berkorban untuk mencapai tujuan manusia Berdaulat terhadap Jiwa dan Raga serta untuk Bangsa dan Negaranya. Selama 31 tahun kami terus diberi tempaan, merendah dalam pujian, teguh dalam pendirian untuk menjaga kata Persaudaraan," ucapnya kemudian.
Acara juga diisi dengan lelang berupa helm dan glove dari Elders, serta lukisan karya seniman Hendrix Dave, tangki motor berdesain khusus dari Skull Nation Bali serta cincin pribadi milik ketua BB1%MC Indonesia.
(ryh/mik)