BMKG Prediksi Jabodetabek Diguyur Hujan Ringan Besok

CNN Indonesia
Minggu, 18 Jan 2026 21:37 WIB
BMKG memprediksi wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) diguyur hujan ringan hingga sedang besok, Senin (19/1).
BMKG memprediksi wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) diguyur hujan ringan hingga sedang besok, Senin (19/1). Ilustrasi. (Foto: Pixabay/B_Me)
Jakarta, CNN Indonesia --

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) diguyur hujan besok, Senin (19/1).

Berdasarkan prakiraan cuaca di situs BMKG, rata-rata hujan turun di Jabodetabek dengan intensitas ringan hingga sedang.

Rinciannya, seluruh wilayah di DKI Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor, Kota Tangerang, dan Kabupaten Tangerang diramal diterpa hujan ringan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara wilayah Tangerang Selatan (Tangsel) diperkirakan hujan sedang.

Berikut prakiraan cuaca BMKG untuk wilayah Jabodetabek besok:

- Jakarta Pusat: hujan ringan
- Jakarta Utara: hujan ringan
- Jakarta Barat: hujan ringan
- Jakarta Selatan: hujan ringan
- Jakarta Timur: hujan ringan
- Kepulauan seribu: hujan ringan
- Kabupaten Bogor: hujan ringan
- Kota Bogor: hujan ringan
- Kabupaten Bekasi: hujan ringan
- Kota Bekasi: hujan ringan
- Kota Depok: hujan ringan
- Kabupaten Tangerang: hujan ringan
- Kota Tangerang: hujan ringan
- Tangerang Selatan: hujan sedang

(pta)