Polda Kalimantan Selatan Gerebek Gudang Obat Ilegal
CNN Indonesia
Minggu, 08 Okt 2017 22:09 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Banjarmasin, Kalimantan Selatan, CNN Indonesia -- Petugas polda Kalimantan Selatan menemukan 7 juta butir obat ilegal daftar "G" yang sering digunakan sebagai narkotika di Banjarmasin. Obat bernilai miliaran rupiah itu disimpan dalam 366 koli paket yang baru saja tiba dikirim oleh perusahaan ekspedisi. Paket tersebut dikirim dengan truk yang dinaikkan kapal dari Surabaya ke Banjarmasin. Obat ilegal yang ditemukan mengandung cariso prodol dan dilarang diedarkan sejak 2013 karena sering disalahgunakan. Dalam operasi penggerebekan petugas juga menahan seorang perwira polisi yang diduga terlibat kasus ini.