VIDEO: Presiden Jokowi Resmikan Tol Pasuruan-Probolinggo
CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Rabu, 10 Apr 2019 16:02 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Joko Widodo meresmikan jalan Tol Pasuruan-Probolinggo (Paspro) sepanjang 31,3 kilometer di Jawa Timur, Rabu (10/4) pagi. Peresmian Tol Paspro juga dihadiri para menteri, serta pejabat dari Kementerian PUPR dan Gubernur Jawa Timur. Presiden berharap Tol Paspro bisa meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan bangsa terutama di bidang perekonomian. Setelah Tol Paspro diresmikan, Tol Probowangi seksi 1 akan dilanjutkan
Sebelumnya jalan Tol Pasuruan-Probolinggo sebenarnya telah dibuka secara fungsional saat momentum libur Natal 2018 dan Tahun Baru 2019. Pengerjaan proyek dimulai pada 2016 dan rampung pada akhir tahun lalu.