VIDEO: Cerita Dari Kampung Pendekar - Inside Indonesia
CNN Indonesia
Sabtu, 03 Agu 2019 19:05 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Jakarta, CNN Indonesia -- Madiun, kota di Jawa Timur dengan luas 66 ribu kilometer dan jumlah penduduk kurang dari 180 ribu jiwa ini disesaki oleh berbagai perguruan silat. Data Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) - Madiun, mencatat lebih dari 95 ribu orang Madiun pernah dan masih menjadi murid dari berbagai perguruan silat yang ada. Saat ini ada, 14 perguruan silat di Madiun yang masih eksis dan terus berkembang. Tak heran, di kota ini para pendekar silat yang sudah diakui kelihaiannya berada dalam status sosial tersendiri. Mereka bahkan menjaganya turun temurun, bertahan dari generasi ke generasi melalui perguruan silat yang sama.