VIDEO: Limbah Pertamina Masuk ke Dalam Rumah Warga
CNN Indonesia
Rabu, 07 Agu 2019 14:44 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Jawa Barat, CNN Indonesia -- Penanggulangan pencemaran minyak mentah yang bocor milik PT Pertamina masih belum tuntas di Pantai Utara Karawang, Jawa Barat.
Tingginya gelombang ombak dan hembusan angin barat, membuat minyak mentah yang bocor dari pipa milik PT Pertamina mulai masuk ke rumah-rumah warga di Desa Cemarajaya, Karawang, Jawa Barat.
Hingga kini, pihak Pertamina dan Pemerintah Daerah belum bisa dimintai keterangan mengenai perkembangan penanganan pencemaran minyak mentah di Karawang.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil rencana akan berkunjung ke lokasi pencemaran minyak pada Rabu (7/8) sore. (cnn indonesia tv)