VIDEO: 2.500 Hektare Lahan Terbakar di Palangka Raya
CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Senin, 12 Agu 2019 18:04 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Jakarta, CNN Indonesia -- Kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kalimantan Tengah terus meluas. Sejak Januari hingga 11 Agustus 2019 luas lahan yang terbakar mencapai 2.500 hektare, tersebar di 14 kabupaten/kota. Sejumlah petugas gabungan dikerahkan untuk memadamkan api di kawasan Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya, namun kebakaran masih saja meluas, Senin (12/8). Rencananya, 1.000 ASN dan Kejaksaan Tinggi Kalteng akan diterjunkan untuk mengatasi kebakaran lahan, terutama di kawasan Bandara Tjilik Riwut.