Jakarta, CNN Indonesia -- Gadis berusia tujuh tahun ditembak saat merayakan malam Halloween, di Chicago West Side, Amerika Serikat, Kamis malam (31/10) waktu setempat. Korban dibawa ke rumah sakit dalam kondisi kritis. Korban ditembak saat sedang berjalan kaki bersama kawan dan keluarganya. Seorang pria berusia 30 tahun juga jadi korban penembakan. Namun, kondisi pria itu tidak mengkhawatirkan. Polisi sedang memburu pelaku penembakan.