Jakarta, CNN Indonesia --
Warisan budaya leluhur sarat akan filosifi kehidupan. Cerita yang diwariskan lewat pusaka secara turun temurun. Kujang, pusaka tanah Pasundan, yang kini menjadi ikon Kota Bogor. Berbagai cara dilakukan agar warisan tak hilang begitu saja. Lewat Tari Kujang Pakarang memperkenalkan budaya tersebut ke generasi muda. Lewat silat, warisan disimpan dalam gerakan salancaran cimande, golok tunggal, jurus kujang dengan congkrak pendek dan panjang, padungdung, serta tarung ganda dengan kujang. Cara lainnya adalah melalui motif batik, yang menjadikan kujang semakin dekat masyarakat.