VIDEO: Hujan Disertai Es Terjang Canberra dan Melbourne
APTN | CNN Indonesia
Senin, 20 Jan 2020 15:26 WIB
Bagikan:
url telah tercopy
Jakarta, CNN Indonesia -- Musim panas berkepanjangan yang mengakibatkan kebakaran hutan hampir di seluruh wilayah di Australia sepertinya akan segera berakhir menyusul turunnya hujan di negeri kanguru tersebut. Bukan sekadar hujan, Senin (20/1) pagi, badai menerjang ibu kota Australia Canberra dan Kota Melbourne. Hujan disertai angin dan serpihan es tersebut merusak kaca beberapa kendaraan dan gedung.