Jakarta, CNN Indonesia -- Wabah virus Corona dari Wuhan, Tiongkok, mulai menyebar ke beberapa negara di Asia. Pemerintah Indonesia sudah mengeluarkan surat peringatan dini pemerintah daerah. Virus Corona terbaru ini, dilaporkan bisa menular dari manusia ke manusia. Sejumlah pihak memperingatkan, virus ini bisa cepat menyebar seperti kasus virus SARS.