Jakarta, CNN Indonesia -- Di saat pandemi Covid-19, pemerintah mengimbau agar masyarakat diam di rumah dan tidak mudik ke kampung halaman. Peluang ini dimanfaatkan penyedia layanan menu masakan dan jajanan khas lebaran di Denpasar, Bali, dengan menjajakan paket makanan lebaran secara online.