Jakarta, CNN Indonesia -- Sebuah balon raksasa yang jatuh di pemukiman warga di Magetan, Jawa Timur, nyaris memicu kebakaran. Diduga, balon-balon tersebut sengaja diterbangkan sebagai bagian dari tradisi hari raya Idul Fitri. Selain mengganggu lalu lintas udara, balon-balon raksasa ini juga mengancam keselamatan warga.