Program kartu Prakerja ditengarai berpotensi korupsi. Tudingan ini dimulai dari penunjukan langsung bagi platform digital yang dinilai rawan konflik kepentingan hingga memunculkan indikasi kerugian negara. Bagaimana memastikan program kartu pra kerja yang sejatinya memberikan jaminan kesejahteraan ini tepat sasaran, berjalan transparan serta akuntabel? Kita akan membahasnya dengan para narasumber yang sudah bergabung dari luar studio Panji Winanteya Ruky Direktur Kemitraan dan Komunikasi Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja, Jourdan Kamal Pendiri MauBelajarApa.com, Bhima Yudhistira Ekonom INDEF, Wawan Wardiana Direktur Litbang KPK.