Pemerintah kota surabaya melalui Dinas Kesehatan kota Surabaya, mengklarifikasi pernyataan wali kota Surabaya, yang menyatakan Surabaya telah masuk zona hijau. pernyataan wali kota Surabaya tersebut didasarkan data dari Kementerian Kesehatan, tentang peta rate of transmission, atau angka penularan Covid-19.
Inilah pernyataan wali kota Surabaya Tri Rismaharini, yang menyatakan peta rate of transmission membuat Surabaya masuk zona hijau ., Pernyataan ini berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan, saat melakukan video conference dengan warga Gunung Anyar Surabaya pada Sabtu 1 Agustus 2020 lalu. Risma menyatakan, berdasarkan data tersebut, peta kota Surabaya sudah berwarna hijau, artinya tingkat penularan Covid-19 sudah rendah, dengan pertimbangan jumlah kesembuhan lebih banyak dari jumlah orang yang sakit.
Mengklarifikasi pernyataan wali kota Surabaya tersebut, kepala Dinas Kesehatan kota Surabaya Febria Rachmanita menjelaskan, jika peta Surabaya berwarna hijau, yang artinya, rate of transmission atau angka penularannya kurang dari 1. Dengan data tersebut kepala dinas kesehatan kota Surabaya menyatakan, jika penularan Covid-19 di Surabaya sudah terkendali. Dinas Kesehatan kota menegaskan jika kota Surabaya berada di rate of transmission kurang dari 1, selama 2 Minggu terakhir.