VIDEO: PLT Wali Kota Medan Sembuh dari Covid-19

Digital Admin | CNN Indonesia
Kamis, 20 Agu 2020 20:53 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Setelah 2 minggu dirawat di rumah sakit akibat positif Covid-19, pelaksana tugas wali kota Medan, Akhyar Nasution, dinyatakan sembuh. Akhyar mengumumkan kesembuhannya dengan membuat video yang dibagikan kepada media, pada Kamis siang.

Meski telah sembuh, Akhyar yang akan bertarung dengan Bobby Nasution pada pemilihan wali kota Medan, masih menjalani isolasi mandiri.

Kesembuhan pelaksana tugas wali kota Medan Akhyar Nasution, setelah PCR swab pertama tanggal 18 Agustus dinyatakan negatif Covid-19. Dilanjutkan pemeriksaan PCR swab pada 19 Agustus yang hasilnya juga negatif Covid-19. Akhyar juga sudah tidak menderita demam atau gejala klinis Covid-19 lainnya.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red