Vaksin covid-19 buatan Rusia mulai dibagikan kepada warga Moskwa di poliklinik setempat, sebagai bagian dari percobaan uji vaksin.
Sebanyak 40 ribu relawan termasuk dokter diundang untuk mengikuti uji coba vaksin yang akan berlangsung selama 6 bulan. Para relawan mendapatkan vaksin secara gratis. Pengembang vaksin Sputnik-V menyatakan vaksin teruji aman dan menunjukkan adanya respon antibodi terhadap 40 orang yang dites pada fase sebelumnya selama tiga pekan. Vaksin Rusia mendapatkan persetujuan pemerintah bulan lalu.
Presiden Rusia Vladimir Putin dan seorang anaknya sudah mencoba vaksin tersebut. Beberapa orang penting di Rusia juga dikabarkan telah mendapatkan vaksin tersebut.