SPESIAL PROGRAM CNN INDONESIA

VIDEO: Peran Islam dalam Bingkai Sejarah Kemerdekaan

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Selasa, 15 Sep 2020 12:31 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Indonesia memproklamasikan diri 17 agustus 1945, namun pengakuan kedaulatan sebagai negara merdeka, tak serta merta diperoleh. Proklamasi Republik Indonesia justru dibalas dengan pengiriman puluhan ribu tentara sekutu yang terdiri dari tentara inggris dan amerika serikat. Pasca perang dunia kedua belanda masih ingin menguasai koloninya. Rakyat indonesia pun melawan termasuk warga Surabaya

Dalam perjuangan kemerdekaan, rakyat sipil memainkan peran pentingnya. Tanpa senjata canggih, melawan sekutu yang saat itu sudah terlatih dan membawa alat-alat perang tercanggih pada masanya, lanjutan dari perang dunia kedua. Rakyat sipil yang bergerak ini, diantaranya berangkat dari kelompok - kelompok religi. Berasal dari berbagai golongan, mereka bersatu padu memperjuangkan kemerdekaan dengan berbagai bentuk perjuangannya, melalui revolusi ataupun edukasi

75 tahun indonesia merdeka, tantangan justru mempertahankan persatuan dan kesatuan. Sebagai generasi penerus, bisakah kita mengisi kemerdekaan mempertahankan kesatuan dan persatuan?


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red