Kesejahteraan para guru terutama guru honorer di tanah air memang kerap terlupakan. Nasib tenaga pengajar selalu menjadi perbincangan dalam setiap peringatan hari guru, terlebih lagi ketika mereka masih berstatus sebagai guru honorer.
Selain upah yang kecil, kepastian dari pemerintah untuk mengangkat mereka menjadi ASN juga menjadi kendala tersendiri.
CNN Indonesia News Hour kembali membahas hal ini bersama Ibu Yosita Rahmi, Guru Honorer di SD Negeri 016 Ujung Batu Riau dan Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.