VIDEO: Piala AFF Diundur Desember 2021

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Rabu, 09 Des 2020 19:00 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Federasi sepak bola Asia Tenggara (AFF) baru saja mengumumkan akan mengatur kembali gelaran Piala AFF tahun depan. Piala AFF yang sejatinya berlangsung November 2020, terpaksa ditunda karena pandemi Covid-19. AFF sebelumnya mengundur penyelenggaraan Piala AFF ke April dan Mei tahun 2021, imbas pandemi Covid-19. Namun, dengan mempertimbangkan pandemi yang belum membaik serta kesehatan pemain, tim hingga penggemar, AFF memutuskan untuk kembali mengundur turnamen sepak bola se-Asia Tenggara itu ke Desember 2021, dan akan berakhir di awal 2022. Dalam turnamen sepak bola dua tahunan itu, Indonesia belum pernah merasakan gelar juara. Timnas garuda hanya mampu mencatatkan 5 kali menjadi runner up.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red