Jumlah pasien terkonfirmasi positif covid-19 di Nganjuk, Jawa Timur , terus meningkat. Bahkan RSUD Nganjuk terpaksa membuka tenda darurat untuk merawat pasien suspek covid-19.
Sementara itu di Sumenep , Jawa Timur , dua rumah sakit rujukan covid-19 penuh . Sehingga pasien positif covid-19 tanpa gejala terpaksa diisolasi bersama di sebuah gedung , di luar rumah sakit .