Pencarian serpihan pesawat Sriwijaya Air SJ 182, serta memori dari Cockpit Voice Recorder memasuki hari kesembilan. Pada pencarian kali ini, masing tim penyelam akan dibagi dalam empat sektor.
Dalam pencarian hari minggu ini yang melibatkan hampir seluruh unsur Tni-Al, mulai dari Denjaka, komando pasukan katak, dinas penyelamatan bawah air, serta intai amfibi,akan dibagi dalam empat sektor.
Pembagian ini berdasarkan hasil evaluasi pada pencarian hari sebelumnya, bahwa para penyelam mengalami kesulitan karena semua berkumpul pada satu titik pencarian.