VIDEO: 34 Korban Sriwijaya Air SJ182 Teridentifikasi

Digital Admin | CNN Indonesia
Selasa, 19 Jan 2021 08:32 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Hingga Senin 18 Januari 2021, tim disaster victim identification rumah sakit Polri Kramat Jati, telah menerima 308 kantong jenazah dari fase 1 di Tanjung Priok Jakarta Utara. Sampel yang telah terkumpul sebanyak 438 sampe, baik antemortem maupun postmortem, dan 168 kantong properti.

Sementara itu, ada 5 jenazah yang baru teridentifikasi. Total ada 34 korban yang teridentifikasi dari 62 manifes sriwijaya air sj-182. 8 jenazah sudah diserahkan ke keluarga, sehingga total 23 jenazah yang telah diserahkan ke keluarga.

Basarnas memastikan proses pencarian dan evakuasi pesawat Sriwijaya Air SJ 182 kembali diperpanjang selama 3 hari ke depan. Evaluasi akan terus dilakukan oleh pihak Basarnas, kementerian perhubungan dan komite nasional keselamatan transportasi, KNKT, dalam perpanjangan proses evakuasi tahap kedua.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red