Vaksin Sinovac kembali tiba di Palembang, Sumatera Selatan, Senin malam. Vaksin Covid-19 ini nantinya akan diprioritaskan untuk tenaga kesehatan dan petugas pelayanan publik di Palembang. Kedatangan vaksin Sinovac sebanyak 29.840 vial dibawa menggunakan mobil boks berpendingin, dengan dikawal ketat aparat Brimob Polda Jawa Barat.
Sampai di halaman gudang penyimpanan vaksin, petugas Brimob Polda Sumatera Selatan langsung mengambil alih penjagaan. Tampak petugas Bio Farma bersama petugas dari Dinas Kesehatan Sumatera Selatan menghitung jumlah vaksin yang dialokasikan untuk Sumsel. Vaksin Sinovac itu kemudian disimpan dalam boks berpendingin yang suhunya diatur dari 2 - 8 derajat celcius untuk menjaga mutu vaksin.
Menurut Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Sumatera Selatan, 29.840 vial vaksin Sinovac yang tiba saat ini merupakan lanjutan pengiriman tahap pertama untuk alokasi Sumatera Selatan. Proses vaksinasi di Sumsel diperkirakan akan selesai hingga April.