Petugas kepolisian dari unit Resmob Polres Metro Jakarta Barat ini, tengah berusaha mengamankan seorang pengemudi mobil, pada Minggu sore.
Peristiwa yang terjadi di jalan Kedoya Raya ini bermula dari pengemudi mobil yang diduga mengacungkan senjata api kepada salah seorang pengendara sepeda motor.
Mengetahui adanya pengacungan senjata tersebut, warga sekitar kemudian beramai-ramai mengepung mobil dan melaporkan ke pihak yang berwajib.