VIDEO: Jokowi Resmikan KRL Yogya - Solo

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Senin, 01 Mar 2021 18:21 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Joko Widodo meresmikan KRL lintas Yogyakarta - Solo hari ini, Senin 1 Maret. Jokowi bahkan mencoba sendiri KRL dari Stasiun Tugu Yogyakarta menuju Stasiun Klaten, Jawa Tengah. Presiden meresmikan KRL pada pukul 11 siang, usai meninjau vaksinasi massal di Pasar Beringharjo dan Benteng Vredeburg. Dalam peresmian ini, rencananya Presiden didampingi Menteri Perhubungan, serta Gubernur DIY dan Jawa Tengah.

KRL ini diharapkan meningkatkan aksesibilitas dan kemudahan transportasi dan mampu memberi nilai tambah ekonomi bagi warga sekitar khususnya di 3 kota yaitu, Yogyakarta, Klaten, dan Solo. Selain cepat dan ramah lingkungan, KRL ini juga mampu menekan biaya operasional hingga 55 persen. Kereta ini sebenarnya telah beroperasi penuh pada 10 Februari lalu setelah diuji coba pada 1 -7 Februari dengan tarif satu rupiah.

Kini, KRL ini bisa dinikmati dengan tarif Rp8 ribu rupiah per perjalanan dengan menggunakan kartu uang elektronik. Ada 20 perjalanan per hari yang berhenti di 11 stasiun dengan jarak tempuh rata-rata 68 menit.

Video Terkait
Video Terpopuler