VIDEO: Jokowi Minta BPPT Gunakan Teknologi Pulihkan Ekonomi

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Senin, 08 Mar 2021 14:51 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Joko Widodo menyatakan dengan sumber daya yang melimpah, Indonesia harus bisa bergeser dari ekonomi berbasis komoditas ke ekonomi berbasis inovasi dan teknologi. Oleh karena itu, Indonesia harus meningkatkan kapasitasnya sebagai produsen teknologi demi menciptakan kedaulatan teknologi. Hal ini disampaikan presiden di acara rakernas penguatan ekosistem inovasi teknologi Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi di Istana Negara, Jakarta. Presiden meminta BPPT menjadi lembaga sentral yang mendukung pemulihan ekonomi nasional. BPPT diminta terus berburu inovasi dan teknologi untuk dikembangkan dan diterapkan di Indonesia. Presiden Jokowi juga meminta BPPT menjadi pusat kecerdasan teknologi Indonesia dengan mensinergikan SDM dalam negeri untuk bersaing dalam pengembangan artificial intelegent.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red