VIDEO: Kasus Covid-19 di Bali Kembali Naik
Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Pulau Bali kembali naik. Bahkan, kini kenaikan per hari mencapai angka tiga digit. Tiga kabupaten, yakni Kabupaten Badung, Gianyar, dan Kota Denpasar, tercatat sebagai daerah penyumbang kasus terbanyak.