VIDEO: Tradisi Emas Bulutangkis di Olimpiade Terjaga
NARSUM: Candra Wijaya - Mantan Pebulutangkis Indonesia
Tradisi emas bulutangkis di olimpiade kembali terjaga. Bahkan pencapaian medali emas di Olimpiade 2020 Tokyo saat ini berhasil mengukir sejarah. Ganda putri indonesia yang sejak Olimpiade 1992 Barcelona hingga Olimpiade Riode Janeiro Tahun 2016, tak bisa berkutik akhirnya menjadi yang terbaik di Olimpiade 2020 Tokyo ini. Pasangan Greysia Polii-Apriyani Rahayu sukses menggenapi raihan emas di pentas olimpiade, yang sebelumnya sudah diraih tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda campuran Indonesia. Dan untuk membahasnya, Fanni Imaniar berdialog denganmantan pemain ganda putra Indonesia yang juga pernah menyabet emas di Olimpiade Sidney pada tahun 2000, Candra Wijaya melalui sambungan zoom di CNN Connected.