VIDEO: Sisihkan Lewandowski, Messi Raih Ballon D'or
Lionel Messi dinobatkan sebagai pemain sepak bola terbaik di dunia, pada Malam Penghargaan Ballon d'or yang berlangsung di Paris, Perancis. Ini merupakan Ballon D'or ketujuhnya, setelah memenangkannya berturut-turut dari tahun 2009 hingga 2012, serta pada tahun 2015 dan 2019.