Jurnalis yang datang lebih awal untuk meliput Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 memiliki kesempatan berharga. Mereka jadi orang pertama yang merasakan pelayanan robot pramusaji di kantin khusus awak media. Pihak panitia menggunakan robot-robot ini guna meminimalisir adanya kontak antar sesama manusia.